Saturday, June 15, 2013

TWITTER

TWITTER


Twitter yups siapa yang tak kenal dengan jejaring social yang satu ini, twitter adalah sebuah situs web yang dimiliki dan dioperasikan oleh Twitter Inc yang menawarkan jejaring sosial berupa mikroblog sehingga memungkinkan penggunanya untuk mengirim dan membaca pesan yang disebut tweets. penjelasan selanjutnya akan di jelaskan di bawah ini #monggo:) 

Sejarah
Twitter berawal dari sebuah diskusi yang diselenggarakan oleh anggota dewan dari Podcasting perusahaan Odeo. Dalam pertemuan tersebut, Jack Dorsey memperkenalkan ide twitter dimana individu bisa menggunakan SMS layanan untuk berkomunikasi dengan sebuah kelompok kecil. Proyek ini dimulai pada tanggal 21 secara terbuka pada tanggal 15 Juli 2006. Twitter menjadi perusahaan sendiri pada bulan April 2007. Popularitas Twitter mulai meningkat pada tahun 2007 ketika terdapat festival South by Southwest (SXSW). Selama acara tersebut berlangsung, penggunaan Twitter meningkat dari 20.000 tweet per hari menjadi 60.000. Reaksi di festival itu sangat positif. Pada tanggal 14 September 2010, Twitter mengganti logo dan meluncurkan desain baru. 
Jack Dorsey, Lahir di St Louis, Missouri tanggal 19 November 1976, merupakan salah satu dari tiga pendiri Twitter yaitu Biz Stone, Evan Willliams, dan Jack Dorsey sendiri. ketika usianya baru 24 tahun muncul ide yang sederhana dibenaknya untuk mengubah cara berkomunikasi secara sosial, sebuah ide yang akhirnya berubah menjadi apa yang sekarang kita kenal sebagai Twitter, ia sudah menunjukkan minat dalam pengembangan perangkat lunak pada usia 14 dan adalah untuk menciptakan perangkat lunak open source aplikasi yang berhubungan dengan rute taksi dan kurir pengiriman.
Setelah kuliah di University of Missouri dan di New York, ia pindah ke California. Pada saat itu, pesan instan benar-benar mulai luar biasa, dengan AOL Instant Messenger layanan yang sangat populer. Dorsey melihat hal ini dan bertanya-tanya apakah ia dapat menggabungkan ide-ide awalnya untuk menyediakan layanan pengiriman pesan status. “Bagaimana jika Anda dapat berbagi status Anda dengan semua teman-teman Anda benar-benar mudah, sehingga mereka tahu apa yang Anda lakukan, tapi Anda tidak ingin harus menulis seluruh blog entry atau Live Journal entry?”
Seiring berjalannya waktu dan Jack sedang sibuk bekerja pada sebuah solusi pengiriman berbasis web, ia menganggap apakah pesan teks SMS dapat dimasukkan ke dalam konsep pesan status interaktif. Kemudian Evan Williams, seorang mantan eksekutif Google, menyediakan dana investasi dan bersama-sama dengan Dorsey dan Stone untuk operasional twitter, Inc. Pada awal 2006 mereka sudah siap, tetapi tidak benar-benar memiliki strategi peluncuran yang aktif.
Pada bulan Agustus tahun 2006, twitter lahir, layanan microblogging ini Berbeda dengan layanan blog seperti Blogger, Wordpress dan Multiply, Twitter memiliki batasan 140 karakter per post – oleh sebab itu dinamakan microblogging. Apabila aktifitas menulis yang dilakukan oleh para blogger sekarang sudah memiliki kata kerja sendiri yaitu blogging, demikian juga halnya dengan aktifitas yang dilakukan oleh para pengguna Twitter.



Konsep Dalam Twitter 
twitter memiliki konsep seperti halnya SMS di HP,makannya twitter sering di sebut juga "SMS internet",di twitter juga ada beberapa konten yang mendukung kerja dari twitter tersebut.ini dia konten2nya #monggo:)

Pesan
Pengguna dapat menulis pesan berdasarkan topik dengan menggunakan pagar (#) (hashtag). Sedangkan untuk menyebutkan atau membalas pesan dari pengguna lain bisa menggunakan tanda @.
Pesan pada awalnya diatur hanya mempunyai batasan sampai 140 karakter disesuaikan dengan kompatibilitas dengan pesan SMS,Twitter menggunakan bit.ly untuk memperpendek otomatis semua URL yang dikirim-tampil. 
Home 
Pada halaman utama ini atau biasa disebut Home kita bisa melihat timeline atau tweet yang dikirimkan oleh orang-orang yang menjadi teman kita.
Profil
Halaman ini adalah isi dari identitas kita seperti ada status yang kita pasang atau juga tweet dari teman kita.
Follower
adalah pengguna lain yang ingin menjadikan kita sebagai teman. Bila pengguna lain menjadi follower akun seseorang, maka tweet seseorang yang ia ikuti tersebut akan masuk ke dalam halaman utama.
Following
Kebalikan dari follower,following adalah akun seseorang yang mengikuti akun pengguna lain agar tweet yang dikirim oleh orang yang diikuti tersebut masuk ke dalam halaman utama.
Mentions
konten ini merupakan balasan dari percakapan agar sesama pengguna bisa langsung menandai orang yang akan diajak bicara.biasanya bila kita ingin me-mantions seseorang menggunakan singkatan RT(RetTweet).
Favorit
tweet ditandai sebagai favorit agar tidak hilang oleh halaman sebelumnya.
Direct Message
Fungsi pesan langsung lebih bisa disebut SMS karena pengiriman pesan langsung di antara pengguna tanpa ada pengguna lain yang bisa melihat pesan tersebut kecuali pengguna yang dikirimi pesan.biasanya ini di sebut DM.
Hashtag
Tanda Pagar yang ditulis di depan topik tertentu agar pengguna lain bisa mencari topik yang sejenis yang ditulis oleh orang lain juga
List
Pengguna twitter dapat mengelompokkan ikutan mereka ke dalam satu grup sehingga memudahkan untuk dapat melihat secara keseluruhan para nama pengguna (username) yang mereka ikuti (follow).
Trending Topic
Topik yang sedang banyak dibicarakan banyak pengguna dalam suatu waktu yang bersamaan.

Teknologi yang digunakan pada Twitter 
Twitter menggunakan beberapa teknologi seperti pada Tampilannya Twitter menggunakan Ruby on Rails,tetapi Pada tanggal 6 April, 2011, insinyur Twitter menegaskan bahwa mereka telah beralih dari Ruby on Rails , ke Java server yang mereka sebut Blender.Pada Twitter terdapat t.co yaitu untuk memperpendek URL,Hal ini hanya tersedia untuk link yang diposting ke Twitter dan tidak tersedia untuk penggunaan umum. 
Setelah sebelumnya menggunakan layanan dari pihak ketiga TinyURL dan bit.ly ,Twitter mulai bereksperimen dengan layanan memperpendek URL sendiri untuk pesan langsung yaitu dengan menggunakan domain twt.tl, sebelum membeli domain t.co .tadi ada sedikit bahasan tentang pihak ketiga, yups pihak ketiga sangat berguna bagi kinerja twitter seperti contohnya TwitLonger dengan adanya ini kita dapat menulis pesan lebih banyak daripada di twitternya dan ini beberapa alat atau aplikasi dari twitter TweetDeck, Salesforce.com, HootSuite, Twitterfeed, UberSocial, Snaptu, TweetWawa, WriteLonger, SimpleTweet, Gravity,
Dari sisi teknologi, konsep Web 2.0 membawa perubahan pada elemen-elemen yang digunakan dalam pengembangan website. Teknik maupun fitur teknologi yang sering kali menyertai website Web 2.0, antara lain:
1. Rich Internet Application.
Rich Internet Application atau disingkat RIA merupakan aplikasi website yang memiliki fitur dan fungsi seperti aplikasi desktop. Umumnya RIA dapat berjalan pada web browser biasa tanpa memerlukan instalasi software tertentu Keuntungannya, tentu saja menjadikan website Anda memiliki user interface yang lebih kaya dan responsif. Tentunya, RIA tidak hanya digunakan pada Web 2.0, penggunaan RIA sangat luas dan dapat digunakan untuk pengembangan website dengan keperluan yang bervariasi. RIA dapat diimplementasikan dengan menggunakan Ajax, Silverlight, Flash, dan lain sebagainya.
2. Folksonomy.
Merupakan sebuah metode untuk menciptakan dan mengatur tag yang menjelaskan dan mengategorikan content. Tag tersebut umumnya merupakan hyperlink yang akan mengarahkan Anda pada sekumpulan item yang berhubungan dengan tag tersebut Bentuk tag tidak selalu harus berupa teks, tetapi dapat juga berupa image. Sekumpulan tag yang saling terkait dengan persamaan bentuk sering juga disebut dengan tag cloud, umumnya tag cloud memiliki 30 hingga 150 tag.
3. Mashup.
Merupakan aplikasi web yang melakukan kombinasi data yang berasal dari lebih dari satu sumber, disajikan dalam satu content. Contoh Web 2.0 yang menggunakan mashup adalah Google Maps, yang menggabungkan data dari Google Maps sendiri bersama data real estate dari Craigslist (sebuah jaringan komunitas online). Metode pengambilan data dari sumber lain dapat menggunakan web feed (RSS atau Atom), web services, ataupun screen scraping.
4. Software Wiki/Forum.
Software wiki ataupun forum digunakan untuk membantu pengguna menciptakan contentnya sendiri dan berkolaborasi satu sama lain. Contohnya kembali pada Wikipedia, di mana Anda dapat dengan mudah menciptakan dan mengubah content sebuah artikel.
5. Syndication.
Umumnya syndication menyediakan web feed dari sebuah website untuk para penggunanya, sehingga pengguna dapat mengetahui content terbaru tanpa perlu mengunjungi web tersebut. Dengan demikian, pengguna dapat mengetahui news terbaru sebuah website, ataupun pesan terbaru pada sebuah forum. Format syndication yang umum digunakan adalah RSS ataupun Atom.


sumber :
#monggo:)
http://bosadetaqwa.wordpress.com/2012/03/06/social-network-twitter/
http://kolom-biografi.blogspot.com/2011/09/biografi-jack-dorsey-pendiri-dan-penemu.html

No comments:

Post a Comment